Cara Memilih antara Kompor Gas dan Kompor Listrik

2 min read

Cara memilih antara kompor gas dan kompor listrik

Cara Memilih antara Kompor Gas dan Kompor Listrik

Memasak memang menjadi kebutuhan yang penting dalam rumah tangga. Salah satu komponen terdepan agar bisa memasak adalah dengan adanya kehadiran kompor di tempat kediaman. Masih bingung ingin memilih kompor gas atau listrik? berikut cara memilih antara kompor gas dan kompor listrik yang baik!

Saat ini kompor gas dan kompor listrik menjadi pilihan utama dalam memasak. Keduanya sama-sama diminati oleh banyak orang karena kelebihannya yang oke dalam memasak:  Jika kompor gas diminati karena mudah digunakan, maka kompor listrik dipilih karena bisa mematikan daya jika sudah selesai beroperasi.

Masalahnya banyak dari Anda atau ibu-ibu yang bingung dalam memilih manakah kompor yang terbaik. Nah, supaya tidak penasaran, artikel ini akan membahas cara memilih antara kompor gas dan kompor listrik, sehingga Anda dapat memilih salah satu dari jenis kompor yang diinginkan. Di antaranya adalah:

1. Ketahui Perbedaan Kompor Gas dan Kompor Listrik

Agar dapat memilih antara kompor terbaik Anda harus mengetahui bagaimana perbedaan antara kompor gas dan kompor listrik. Beberapa perbedaannya adalah:

A. Bahan Bakar

Bahan bakar yang digunakan oleh kompor gas adalah dari gas, sedangkan kompor listrik menggunakan listrik sebagai bahan bakar.

B. Kinerja

Perbedaan dasar juga dapat dilihat kinerja kedua kompor. Kompor gas memiliki cara kerja  yang mampu memasak makanan secara merata, cepat dalam memanaskan, dan suhu kontrolnya yang cenderung baik.

Sedangkan kinerja kompor listrik memiliki kinerja yang agak lama saat pemanasan, pemanasan pada kompor ini juga cenderung susah ditebak karena tidak adanya indikasi api yang membara. Namun jangan khawatir, karena panas pada kompor listrik lebih cenderung mudah diatur.

2. Perhatikan Keunggulan Antara Kompor Gas dan Kompor Listrik

Setiap kompor memiliki kelebihannya masing-masing. Adapun kelebihan dari kompor gas dan kompor listrik adalah:

A. Kompor Gas

Kelebihan pertama dari Kompor gas adalah mudah memasangnya dan cara penggunaan kompor ini cenderung mudah. Cukup putar tuas kompor dan gas terpasang dengan baik, maka Anda sudah bisa menggunakannya.

Kelebihan kedua dari kompor gas adalah karena masakan dapat merata secara sempurna. Hal ini karena kompor ini menyalakan api secara langsung dan dapat memanaskan seluruh wajan saat memasak.

Dibalik kelebihan kompor gas, ada juga kekurangan dari jenis kompor ini, salah satunya adalah kecenderungan gas dapat meledak bila dibiarkan berbunyi atau bocor.

B. Kompor Listrik

Kompor listrik pada umumnya memiliki kelebihan dalam hal desainnya yang modern dan futuristik. Kompor listrik juga dipilih karena dianggap lebih aman dibandingkan dengan kompor gas, dan dapat menyesuaikan panas atau pengatur suhu.

Adapun kekurangan dari kompor listrik adalah boros listrik. Biaya operasional yang digunakan pada kompor listrik bisa lebih besar dibanding dengan kompor gas. Operasional biaya yang bisa dikeluarkan bisa mencapai 10-30% lebih  besar bila dibanding dengan menggunakan kompor gas.

3. Cari tahu Tips Memilih Kompor Gas dan Kompor Listrik

Ada beberapa tips yang perlu Anda lakukan untuk membeli kompor gas dan kompor listrik. Berikut diantaranya adalah:

A. Kompor Gas

        Pilih jumlah tungku kompor gas yang sesuai dengan kebutuhan rumah tangga Anda

        Carilah kompor gas dengan bahan dari stainless steel, hal ini bertujuan supaya tetap kokoh dan tidak mudah berkarat

        Pilih pengapian yang dapat Anda gunakan secara manual dan pastikan tuasnya dapat dengan mudah dinyalakan.

B. Kompor Listrik

        Pilih kompor yang sesuai dengan daya konsumsi listrik rumah Anda

        Perhatikan panjang kabel kompor dan sesuaikan dengan kebutuhan

        Saat ini ada beberapa jenis kompor listrik, seperti kompor elektrik, kompor induksi, dan kompor infrared, Pilihlah kompor yang sesuai dengan minat Anda.

Penutup

Bila Anda sudah mengetahui cara memilih kompor gas dan kompor listrik berdasarkan perbedaan kompor, keunggulan dan tips memilih kompor yang dibeli, kini saatnya Anda harus mengetahui berbagai tips supaya membuat kompor gas dan kompor listrik tetap awet dan tahan lama.

Untuk kompor listrik, beberapa hal yang harus dilakukan adalah dengan cara selalu bersihkan bagian tungku kompor, yang diikuti dengan bagian selang dan pan support.

Sedangkan untuk kompor listrik, cara yang bisa dilakukan adalah dengan bersihkan kompor secara berkala, selalu cabut kabel bila sudah selesai, dan selalu gunakan alat masak yang khusus digunakan untuk kompor listrik.

Demikian artikel tentang cara memilih antara kompor gas dan kompor listrik, kira-kira manakah kompor yang akan Anda pilih?

Cara Memilih antara Kompor Gas dan Kompor Listrik
Cara Memilih antara Kompor Gas dan Kompor Listrik

Sumber foto: Pixabay 1 dan 2

Pinter Pandai “Bersama-Sama Berbagi Ilmu”
Quiz | Matematika | IPA | Geografi & Sejarah | Info Unik | Lainnya | Business & Marketing

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *